Kenalkan The All-New Himalayan 450, RE Rangkul Komunitas

marketeers article
Rangkaian kegiatan 8Citing RORI. (FOTO: RORI)

Royal Enfield (RE) menjadi salah satu merek sepeda motor yang sangat dekat dengan komunitas. Salah satunya dengan komunitas pecinta RE yakni Royal Riders Indonesia (RORI).

Kedekatan itu pun dibuktikan lewat keterlibatan merek dalam perayaan ulang tahun RORI. Dalam perayaan ulang tahun ke-delapan yang dikemas dengan kegiatan yang disebut 8Citing (Eight-Citing) itu, RE turun menggelar brand activation yang sekaligus membuat perayaan tersebut menjadi semakin exciting atau seru.

Adnan Maddanatja, Presiden RORI Periode 2022-2024 mengatakan, kegiatan 8Citing RORI ini adalah event terbesar dan termegah yang pernah diselenggarakan oleh RORI.

Mengingat, kegiatan yang digelar di CIBIS Park, Cilandak, Jakarta Selatan ini dimerahkan oleh Tipe-X dan dihadiri oleh 14 chapter dari total 16 chapter RORI.

BACA JUGA: Strategi Merek Lakukan Sports Marketing lewat Komunitas Royal Enfield

“Ini adalah event terbesar dan termegah yang pernah RORI adakan. Kami juga mengundang sebanyak lebih dari 60 komunitas di Jabodetabek sehingga kami menyajikan acara yang semenarik, semeriah, dan se-memorable mungkin agar kami dapat menjadi komunitas yang lebih besar, lebih baik dan lebih guyub,” kata Adnan dalam siaran pers kepada Marketeers, Sabtu (3/8/2024).

Sebagai sebuah acaranya anak motor, kegiatan pun diawali dengan riding bersama dari Museum Gedung Juang, Menteng Jakarta Pusat.

Berikutnya, perjalanan dilakukan malalui Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Antasari hingga akhirnya di Jalan T.B. Simatupang dan masuk ke CIBIS Park.

BACA JUGA: Royal Enfield Perkuat Segmen Moge 650cc lewat Super Meteor

Di venue, para pacinta motor bisa menikmati beragam hiburan, kuliner dan produk-produk dari UMKM.

RE sendiri menggelar brand activation dengan menghadirkan produk terbarunya yang baru saja diluncurkan di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Dalam kegiatan yang digelar pada Sabtu 27 Juli 2024 itu, RE memberikan kesempatan bagi para pecinta motor untuk milihat dan mencoba sensasi mengendarai The All-New Himalayan 450.

RE
The All-New Himalayan 450. (FOTO: Royal Enfield)

Anuj Dua, Business Head of Asia Pacific markets, Royal Enfield mengatakan, The All-New Himalayan 450 adalah sepeda motor yang diciptakan dengan tujuan untuk menginspirasi rasa percaya diri, serta andal dan dapat digunakan untuk pergi ke mana saja.

“Produk ini memiliki satu tujuan, yakni dapat berkinerja baik di medan dan kondisi cuaca yang tidak bisa ditebak seperti di pegunungan Himalaya. Kami telah menciptakan sasis dan ergonomi yang sangat sesuai untuk adventure touring sehingga sepeda motor ini mampu melintasi medan apa pun di seluruh dunia,” kata Anuj Dua.

Dengan hadirnya RE dalam kegiatan yang digelar RORI, maka merek ini bisa sekaligus terus menjalin kedekatan dengan para loyalis RE. Di satu sisi, brand activation ini juga memberikan warna tersendiri bagi kegiatan RORI dan membuka kesempatan bagi para pecinta motor untuk mengenal lebih dekat dengan produk terbaru dari merek tersebut.

Related

award
SPSAwArDS