Threads resmi meluncurkan fitur highlighter yang dirancang untuk menyoroti topik-topik tren secara langsung di dalam feed pengguna. Fitur ini diharapkan dapat memudahkan pengguna menemukan percakapan yang sedang ramai dibahas sekaligus mendorong keterlibatan secara real-time.
“Fitur highlighter bertujuan meningkatkan dan menonjolkan perspektif unik yang dapat memantik percakapan bermakna,” demikian pernyataan Meta dalam keterangan resminya, dikutip dari Social Media Today, Rabu (2/7/2025).
Untuk tahap awal, fitur ini akan muncul di area aplikasi tempat pengguna biasa menemukan konten, terutama untuk menandai topik-topik yang sedang tren. Meta juga berencana untuk memperluas kehadiran fitur ini ke bagian lain di aplikasi.
BACA JUGA: Rayakan 10 Tahun Streaming, Apple Music Rilis Replay All-Time
Dengan menghadirkan fitur highlighter, Meta berharap bisa mempercepat respons terhadap tren, mendorong lebih banyak interaksi, serta menumbuhkan budaya diskusi instan yang selama ini menjadi kekuatan utama X—yang notabene menjadi saingan Threads.
Fitur Lainnya
Selain itu, Threads juga sudah resmi merilis Direct Message (DM) yang terpisah dari Instagram. Pada tahap awal, fitur pesan ini hanya tersedia untuk pengguna berusia 18 tahun ke atas, dan terbatas pada akun yang saling mengikuti di Threads atau Instagram.
BACA JUGA: ChatGPT Palsu Jadi Senjata Baru Siber, Serangan ke UMKM Meledak 115% di 2025
Ke depannya, Meta berencana akan menyempurnakan fitur DM tersebut dengan Kontrol Pesan yang memungkinkan pengguna mengatur siapa saja yang dapat mengirim pesan, termasuk dari akun yang tidak mengikuti mereka.
DM juga akan dilengkapi dengan Pesan Grup, yang memungkinkan pengguna berdiskusi dalam kelompok. Tak kalah menarik, akan hadir pula Filter Kotak Masuk yang mampu mempermudah pengguna dalam menemukan pesan yang paling relevan.
Editor: Bernadinus Adi Pramudita