Setelah penantian panjang, Tokyo Revengers akhirnya dipastikan berlanjut ke Season 4 dengan jadwal tayang pada tahun 2026 mendatang. Serial anime ini juga sudah merilis trailer perdana yang memperlihatkan bahwa ceritanya akan mengangkat arc War of the Three Titans.
Video berdurasi satu menit 51 detik tersebut memberikan gambaran sekilas tentang pertarungan sengit, yang akan melibatkan tiga kelompok besar baru setelah bubarnya geng Tokyo Manji alias Toman.
Lebih tepatnya, arc War of the Three Titans merupakan awal dari akhir perjalanan Takemichi Hanagaki. Diketahui, Takemichi sempat berhasil mencapai masa depan ideal di mana Hinata masih hidup.
BACA JUGA: Film Wind Breaker Live-Action Siap Tayang Desember 2025
Namun, ada satu sosok penting yang menghilang di masa depan itu. Karena alasan tersebut, ia pun kembali ke masa lalu untuk terakhir kalinya. Di masa lalu, Takemichi dan kawan-kawannya harus menghadapi pertarungan terbesar mereka.
Pasalnya, setelah Mikey membubarkan Toman, muncul tiga kelompok baru yang bersaing untuk memperebutkan kekuasaan. Inilah yang menjadi latar belakang dari arc War of the Three Titans, yang menjanjikan konflik penuh emosi dan aksi.
Studio Pony Canyon yang menggarap Tokyo Revengers Season 4 menggambarkan musim kali ini sebagai fase akhir dari kisah balas dendam Takemichi. Penonton akan menyaksikan bagaimana keputusan Mikey, penyesalan Takemichi, dan rahasia lompatan waktu terungkap satu per satu.
BACA JUGA: Kaiju No. 8 Season 2 Rilis Trailer Perdana, Ada Karakter Baru!
Sosok di Balik Layar
Tokyo Revengers Season 4 bakal disutradarai oleh Maki Kodaira, menggantikan Koichi Hatsumi yang kini bertugas mengawasi naskah cerita. Sementara itu, komposer Hiroaki Tsutsumi masih dipercaya menggarap musik latar.
Adapun tim desain karakter terdiri dari Airi Tsuyuki, Kae Takakura, Keiko Ota, dan Kenichi Onuki. Salah satu karakter penting pun dipastikan muncul dalam arc War of the Three Titans, yaitu Senju Kawaragi, yang akan disuarakan oleh Mariya Ise.
Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai tanggal rilis Tokyo Revengers Season 4. Sambil menunggu, Anda bisa menyaksikan ulang musim pertamanya di Crunchyroll, serta musim kedua dan ketiga di Disney+.
Selain itu, Anda juga dapat membaca versi manga karya Ken Wakui di platform Viz Media dan Kodansha.
Editor: Bernadinus Adi Pramudita